Breaking News

Kado Terindah HUT 22 tahun, Kantor Baru Diresmikan, Khairunas; Wajah Baru Solok Selatan Sebagai Simbol Kemajuan dan Pelayanan

Bupati Solsel H. Khairunas, S.IP, M. Si diwakili wakil bupati dan Anggota DPR RI Zigo Rolanda yang juga eks Ketua DPRD Solsel menggunting pita tanda diresmikannya pemakaian gedung baru Kantor Bupati. Humas/Arie St Malin Mudo


Solok Selatan, Lamosai.com — Pembangunan Kantor Bupati Solok Selatan menjadi bagian penting dari perjalanan pembangunan daerah. Kawasan yang sebelumnya merupakan permukiman masyarakat kini telah bertransformasi menjadi pusat pemerintahan yang modern dan representatif, yang diresmikan pada Rabu, (7/1/2026).

Pembangunan Kantor Bupati dimulai pada tahun 2021, bertepatan dengan awal masa jabatan Bupati H. Khairunas dan Wakil Bupati H. Yulian Efi. Pada tahap awal, pemerintah daerah memfokuskan kegiatan pada perencanaan dengan dukungan anggaran sebesar Rp100 juta.

Pada tahun 2022, pembangunan fisik mulai dilaksanakan dengan anggaran Rp14,75 miliar. Pekerjaan dilanjutkan pada tahun 2023 dengan alokasi Rp6,9 miliar untuk penyempurnaan gedung dan perencanaan interior. 

Selanjutnya, pada tahun 2024, pemerintah mengalokasikan Rp9,77 miliar untuk penyempurnaan bangunan serta penataan kawasan. Pembangunan kemudian diselesaikan pada tahun 2025 melalui anggaran Rp13,55 miliar hingga kantor siap difungsikan.

Bupati Solok Selatan, H. Khairunas, menyampaikan bahwa pembangunan Kantor Bupati merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik.

“Pembangunan Kantor Bupati ini bukan hanya menghadirkan gedung pemerintahan, tetapi menjadi langkah penting dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang profesional, transparan, dan melayani masyarakat,” ujarnya.

Kini, Kantor Bupati Solok Selatan berdiri sebagai simbol kemajuan daerah dan komitmen pemerintah dalam memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.(HumaSolsel)

No comments