Menuju Kota Hijau dan Rancak, Taman Tematik Sebrang Padang Percantik Wajah Kota dan Mengundang Decak Kagum
Padang, Lamosai.com- Keseriusan Pemerintah Kota Padang menuju Padang Kota Hijau dan Kota Sehat. Pemko Padang melalui Dinas Lingkungan Hidup menyulap kawasan semak dan kumuh menjadi Rancak berseri dengan membangun Taman Tematik.
Lokasi yang berada di jantung Kota Padang, menuju Kawasan pelabuhan Teluk Bayur dan Kabupaten Pesisir Selatan. Kini, daerah tersebut (Kuburan Turki-red) yang berada di Seberang Padang, Kecamatan Padang Selatan, menjadi primadona dan andalan bagi warga kota untuk bermain, berolahraga bersama keluarga.
Ya, taman tematik yang poles bak istana bidadri oleh CV. Metropolis Real Estate Group dibawah kepemimpinan Irvan Guswandi, ST, MT ini membuat decak kagum insan dan semua mata tertuju disana setiap melewati daerah tersebut, sebab tamannya indah, cantik nan mempesona.
Taman tematik I yang dikerjakan oleh perusahaan yang profesiaonal, bertanggung jawab dan penuh ke transparan tersebut dikerjakan tepat waktu serta tepat mutu.
Pembangunan Taman Tematik Paket 1 di Kota Padang terus diperluas dan dipercepat pengembangan Kota Padang dipercantik dengan keindahan kota Padang, menuju Piala Adipura dan agar warga kota Padang menjadi Nyaman, saat menikmati pagi maupun senja bersama keluarga nantinya bermain di taman tematik.
Sementara Irvan Guswandi, ST.MT, selaku Kontraktor menyampaikan rasa terimakasih atas dukungan Kepala Dinas DLH Kota bapak Fadelan, ST.MT dalam memberikan masukan-masukan yang berharga bagi kami di lapangan, serta tidak lupa terima kasih kami juga kepada teman-teman Media selama ini mengawasi pekerjaan kami, tambah Andi yang juga dekat dengan kalangan Jurnalis ini.
Alumni Pasca Sarjana Teknik Sipil Unand ini melanjutkan, InsyaAllah akan indah nantinya dan menjadi primadona baru nantinya lokasi ini bagi warga Padang maupun luar Padang, ujar Andi penuh optimisme.
" Kami yakin, karena ini jalur utama tentunya menjadi daya tarik tersendiri nantinya daerah ini. Selain itu, pasti indah wajah kota Padang yang kita cintai ini dengan adanya taman tematik ini, mereka bisa berolahraga serta menghabiskan waktu sore bersama keluarga di area taman ini," terang Irvan Guswandi.
Proyek Pekerjaan Pembangunan Taman Tematik Paket 1 Kota Padang menjadi cantik, asri dan indah, kenapa tidak, pekerjaanya mendapatkan pujian dan applaus dari warga.
Sementara itu, Jhon salah seorang warga sekitar sangat merasa senang, haru dan bangga atas telah dipercantiknya wilayah ini. Terkusus, bagi perusahaan maupun pihak kontraktor sangat profesional dalam bekerja, kedisiplinannya sungguh luar biasa. Sehingga, kerja keras mereka tak mengkhianati hasil.
Buktinya, lanjut Jhon taman tematik saat ini sungguh cantik, indah, nyaman. Kami yakin, nantinya bakalan rame setiap hari disini. Sebab, ini sebuah Icon baru di Kota Padang, ujarnya penuh semangat.
" Dengan adanya pembangunan Taman Tematik ini, diharapkan menjadi taman pendidikan, edukasi bagi warga khususnya anak-anak dalam mengekploitasi keragaman hayati yang sangat berlimpah serta menjadi taman Edukasi bagi generasi Gen Z juga, ungkapnya dengan nada terang.(Hr1)



No comments