Club Volley KBM, Unggul Sementara Demokrat CUP II
Padang, Lamosai.com- Klub Volley Ball Kami Bersama Mukhlis (KBM) Kecamatan Koto Tangah untuk sementara unggul dan menduduki puncak klasemen sementara dengan torehan 6 poin.
Dikatakan Mukhlis,SE alhamdulillah untuk pertama main di open tournament Volley Ball Demokrat CUP II se Kota Padang, tim kita bisa meraih kemenangan dan poin penuh. Bahkan, untuk sementara memuncaki klasemen dengan torehan 6 poin.
" Club voly ball KBM ( Kami Bersama Mukhlis) dari Kecamatan Koto Tangah main vs Padang Selatan, dengan skor 3 - 2. Kemudian, main kedua KBM vs Kecamatan Padang Timur dengan skor 3 - 0, jadi KBM sudah dapat poin 6," ujar Mukhlis yang juga anggota DPRD Padang ini.
Kita juga berharap, pertunjukan tim selalu mempertontonkan permainan cantik. Harapan terbesar, Club KBM menjadi juara dan membawa piala ke Koto Tangah, harapnya.
Masih kata Mukhlis, kegiatan open tournamen Volley Ball Demokrat CUP II ini sangat bagus dan kegiatan positif menggiatkan olahraga generasi muda, semoga kedepan partai demokrat selalu tetap dan komitmen berkoalisi bersama rakyat. (Hr1)
No comments