Breaking News

Meriahkan HUT RI 78, PKPS Padang Adakan Lomba Domino Badunsanak

Penuh keakraban dan rasa kekeliargaan, Sekretariat PKPS Padang diramaikan peserta permainan Domino Badunsanak. @rie St  Malin Mudo


Padang, Lamosai.com- Dalam rangka memeriahkan sekaligus memperingati Hari Ulang Tahun Repoblik Indonesia (HUT RI) ke 78 tahun. Banyak ide, cara yang bisa dilakukan oleh masyarakat.

Perkumpulan Keluarga Pesisir Selatan (PKPS) Kota Padang memeriahkan HUT RI tersebut dengan mengadakan Lomba Domino Badunsanak antar warga Pesisir Selatan yang berdomisili di Kota Bingkuang ini.

Dikatakan Boni Rajo Lelo penanggung jawab kegiatan didampingi Joni Darma, acara permainan Domino Badunsanak ini salah satu wahana dan wadah mempersatukan sekaligus penguatan silaturahmi antar warga Pessel di Padang.

Masih kata Boni, kegiatan ini Gratis dengan memperebutkan hadiah utama 1 unit sepeda santai, kipas angin, kompor gas  dan masih banyak hadiah-hadiah menarik lainnya.

Bagusnya lagi lanjut Boni, diacara puncak diadakan makan basamo dengan para tokoh-tokoh Pessel yang ada di Padang. 

" Untuk itu, kami mengajak para dunsanak kami yang berasal dari Pesisir Selatan di Kota Padang ini, ayo datang, ramaikan, Acara dari awak, untuk awak dan kambali ka kito," ujar Boni Rajo Lelo yang didampingi Joni Darma selaku Ketua Panitia mengajak, Minggu (14/8/2023) di Sekretarian PKPS Padang Jalan Kismangunsarkoro-Tepi Banda Bakali.

Terakhir, acara telah kita mulai pada tanggal 13 Agustus dan InsyaAllah nanti berakhir pada tanggal 20 Agustus. Selain itu, disini juga ada warung minumannya, tutup Boni.

Sementara itu, salah seorang peserta Asal Inderapura, Hariyanto Sutan Malin Mudo sangat mengapresiasi kegiatan Domino Badunsanak yang diadakan di sekretariat PKPS Kota Padang salah satu bentuk penguatan raso badunsanak nan diperantauan.

" Kegiatan positif ini sangat bagus, selain olah raga otak, bisa juga wadah bersuanya dalam suasana santai namun penuh kekeluargaan," ujarnya.

Acara ini salah satu memeriahkan HUT RI ke 78 tahun. Mari ramaikan acara ini, datang gratis, menang bawa hadiahnya pulang, imbuh Arie. (Hr1)

No comments