Breaking News

Deswandi Bajadi Letakkan Batu Pertama Pembangunan Musholla Kampung Melayu Pauh

Deswandi Bajadi didampingi Sekretaris DPD LPM Kota Padang, Akhiruddin, S. Pd melakukan peletakan batu pertama tanda dimulainya pembangunan Mushalla Batussalam. Pembangunan Mushalla tersebut murni dana pribadi beliau. @rie St Malin Mudo


Padang, Lamosai.com- Tokoh masyarakat Kota Padang Deswandi Bajadi melakukan peletakkan batu pertama pembangunan Mushalla Baitussalam di Kampung Melayu, RT 02/03, Kota Padang, bersama Ketua DPD LPM Kota Padang yang diwakili oleh Sekretarisnya Akhiruddin S.Pd, Minggu (15/01/2023) Pagi.

Dikatakan Andi Bajadi begitu sapaan akrabnya, berdirinya mushalla Baitussalam tersebut adalah keinginan yang sudah lama dari seluruh masyarakat sekitar sini.

" Selama ini masyarakat dalam melaksanakan shalat berjamaah di sebuah masjid yang jaraknya cukup jauh dari tempat tinggal mereka. Apalagi keberadaan mushalla itu sangat penting bagi anak-anak TPQ yang akan belajar Al-quran ditambah mau memasuki bulan suci Ramadhan," ujar Bajadi.

Maka dari itu, lanjut Andi Bajadi, kami berupaya mengakomodir dan mewujudkan keinginan masyarakat Kampung Melayu Kepala Koto, Pauh ini dengan membangun sebuah mushalla yang diberi nama Mushalla Baitussalam.

" Alhamdulillah, keinginan warga selama ini di dengar oleh Allah Swt dengan adanya seorang donatur yang dengan niat tulus akan membangunnya Mushalla Baitussalam. Semoga bisa digunakan untuk sarana ibadah dan TPQ bagi generasi muda," pintanya.

Ini adalah Mushalla kedua di Kota Padang yang kami bangun yang satunya di Kelurahan Padang Besi Kecamatan Lubuk Kilangan pada tahun 2022, pungkasnya.

" Mudah-mudahan dengan adanya sebuah mushalla yang lebih dekat dengan lingkungan warga akan lebih meningkatkan ketaatan para warga dalam beribadah dan juga bagi anak-anak TPQ," imbuh Andi Bajadi lagi.

Mudah-mudahan Mushalla ini bisa selesai menjelang Bulan Puasa Ramadhan agar para warga dapat melaksanakan taraweh secara berjamaah di Musholla Baitussalam ini nantinya, ulas Andi Bajadi.

Pada kesempatan yang sama, Sekretaris DPD LPM Kota Padang,Akhiruddin mengucapkan sangat berterima kasih sekali kepada salah seorang tokoh masyarakat yakni bapak Deswandi Bajadi yang sangat peduli dalam membantu sarana ibadah ini.

Sebagai lembaga yang berfungsi untuk memberdayakan potensi yang ada di tengah masyarakat, DPD LPM Kota Padang sangat memberikan apresiasi kepada Bapak Deswandi Bajadi, ujarnya.

Atas nama pengurus DPD LPM Kota Padang, kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian Bapak Deswandi Bajadi yang telah memenuhi keinginan warga masyarakat di Kampung Melayu ini untuk pembangunan sebuah Mushalla.

" Mudah-mudahan mushalla Baitussalam nantinya dapat dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat dalam melaksanakan kegiatan ibadah," ujar Sekretaris DPD LPM Kota Padang ini.

Sementara itu, Lurah Kapalo Koto Afriwarman mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Andi Bajadi yang telah berkenan untuk membangun sebuah mushalla yang sangat dibutuhkan warganya.

" Kami mengucapkan terima kasih kepada donatur tunggal pembangunan Mushalla Baitussalam ini yaitu Bapak Deswandi Bajadi. Mudah-mudahan ini menjadi ladang amal bagi beliau, dan sebagai sarana mensyiarkan agama Islam bagi anak-anak kita," pintanya.

Kami juga mengucapkan terima kasih kepada ninik mamak Kampung Melayu yang telah mewakafkan tanahnya untuk pembangunan Mushalla Baitussalam. 

Saat  pembangunan Mushalla Baitussalam ditandai dengan peletakkan batu pertama juga dihadiri Lurah Kapalo Koto Afriwarman, SE.MM, Ketua Rt 002 dan Rw 003 Kampung Melayu, ninik mamak serta KUA Kecamatan Pauh dan tokoh masyarakat lainnya. (Hr1/dp)




No comments